MENGASIHI TUHAN
MENGASIHI TUHAN
Sebagai orang yang ditebus Tuhan, kita tentu merasa sangat berterima kasih dan bersyukur dengan keadaan tersebut. Oleh sebab itu, kita pun sangat mengasihi Tuhan karena, jika tidak ditebus, kita sudah pasti masuk neraka. Namun, dengan penebusan Kristus, kita bukan hanya diselamatkan bahkan akan masuk Kerajaan Sorga.
Beragam Ekspresi dalam Mengasihi Tuhan
Jika kita perhatikan, banyak orang mengekspresikan kasih mereka kepada Tuhan Yesus dengan cara yang beragam. Ada yang memasang plakat-plakat bertemakan kasih kepada Tuhan di rumahnya, seperti “Aku Cinta Engkau, Tuhan Yesus”. Ada yang menempelkan stiker bertuliskan “I Love Jesus” di belakang mobilnya atau memakai kaos dengan tulisan tersebut.
Beberapa orang lainnya mengekpresikan rasa kasihnya akan Tuhan dengan mencium patung Tuhan Yesus yang disalib, patung Bayi Yesus, atau mencium lukisan-lukisan tentang Tuhan Yesus. Ada juga yang mengekspresikannya dengan cara menyalakan lilin di depan patung Tuhan Yesus.